Keladang.com – Bagaimana cara membuat bibit buah naga? Buah naga merupakan salah satu buah populer yang banyak disukai orang. Rasanya yang manis dengan warna yang mencolok, dan berbagai kandungan nutrisi di dalamnya, membuat buah ini semakin istimewa. Buah naga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, dan mengandung banyak air sehingga terasa segar saat mengonsumsinya.
Kondisi iklim di Indonesia yang mendukung, membuat banyak petani yang mencoba untuk melakukan budidaya buah naga. Namun, tidak sedikit juga para petani yang mengalami kegagalan, mulai dari rontok bunga, rontok buah, batang busuk, gagal penyerbukan hingga membuat banyak tanaman buah naga yang mati. Lalu, bagaimana cara membuat bibit tanaman buah naga untuk budidaya? Berikut ini penjelasannya.
Cara Membuat Bibit Buah Naga dari Batang dan Stek
Ada beberapa cara membuat bibit buah naga yang berkualitas, antara lain dari batang/stek dan penyemaian biji. Dan metode pembibitan buah naga yang paling baik adalah dari batang atau stek (vegetatif), karena hasilnya sudah pasti sama dengan induknya. Anda hanya perlu memilih bibit batang yang bagus, agar nantinya buah naga cepat berbuah, berbuah lebat dan berkualitas.
Sebelumnya, ada beberapa peralatan yang harus Anda siapkan terlebih dahulu. Antara lain ada gunting khusus untuk memotong batang induk buah naga, polybag, fungisida dan campuran tanah dengan pupuk kandang. Setelah semua peralatan Anda siapkan, silakan lakukan langkah-langkah berikut ini.
1. Siapkan Batang Bibit Buah Naga
Langkah pertama pembibitan dari batang adalah menyiapkan sulur batang/cabang buah naga yang hendak Anda potong. Pilihlah induk batang bibit yang bagus dan tidak cacat, agar nantinya pertumbuhan dan hasil produktivitas buah naga dapat optimal. Gunakan gunting khusus yang sudah Anda siapkan tadi untuk memotong cabang/batang tersebut.
2. Membuat Bibit Buah Naga dengan Memotong Batang Bibit Induk
Setelah menyiapkan batang dan gunting khusus, selanjutnya Anda potong batang induk buah naga tersebut dengan beberapa ukuran. Anda dapat memotong sepanjang 30 cm, 50 cm, 75 cm atau 1 meter. Sedangkan untuk bibit buah naga oranye yang masih langka, Anda dapat memotong batang sepanjang 10 hingga 15 cm saja untuk bibit.
Bagi pemula yang belum berpengalaman, tandai potongan bawah dengan potongan miring/runcing.Hal ini bertujuan agar Anda tidak terbalik memotongnya.
3. Mengangin-anginkan Batang Bibit
Setelah berhasil memotong batang bibit sesuai dengan ukuran, selanjutnya Anda angin-anginkan batang bibit yang sudah terpotong tersebut. Hal ini bertujuan agar luka bekas potongan cepat mengering. Selanjutnya, berikan fungisida untuk mencegah jamur dengan cara dioleskan atau direndam. Selanjutnya, setelah luka potongan mengering, bibit-bibit tersebut langsung tanam ke media tanam yang sudah Anda siapkan sebelumnya.
Anda dapat menggunakan polybag, pot kecil atau langsung menanamnya di lahan tanah yang sudah Anda olah sebelumnya. Tekstur tanah yang sesuai untuk pembibitan buah naga ini adalah gembur, porous, memiliki kandungan bahan organik yang tinggi. Mengandung unsur hara yang lengkap, serta memiliki PH tanah 5 hingga 7.
Setelah proses penenaman selesa, jangan lupa untuk menyiraminya cukup 3 hari sekali saja. Jangan terlalu sering karena dapat membuat batang membusuk.
4. Cara Agar Bibit Buah Naga Cepat Berbuah
Dan bagi Anda yang menginginkan agar batang bibit buah naga cepat berbuah, Anda dapat menanam cabang panjang-panjang tanpa perlu memotongnya. Pilihlah batang yang sudah tua dan sudah pernah berbuah.
5. Perawatan
Perawatan tanaman buah naga juga tidak terlalu sulit, Anda hanya perlu memperhatikan bibit buah naga yang sudah Anda tanam. Pastikan bibit tersebut tidak kekurangan dan kebanyakan air, dan juga tidak kekurangan sinar matahari. Selanjutnya, gunakan pupuk organik untuk membantu pertumbuhan bibit.
Jika perawatan cukup baik, maka pada umur 11 hingga 17 bulan, buah naga sangat adaptif dibudidayakan di berbagai daerah dengan ketinggian antara 0 hingga 1200 mdpl. Menanam buah naga yang paling baik adalah di dataran rendah yang mempunyai ketinggian 20 hingga 500 mdpl.
6. Kriteria Membuat Bibit Buah Naga yang Sempurna
Untuk mendapatkan buah naga yang sempurna, pilihlah tanaman induk yang baik. Karena sifat induk akan menurun pada anakannya, termasuk buahnya. Dan jika Anda hendak membeli bibit batang buah naga, perhatikan beberapa ciri-cirinya. Yaitu bertunas minimal 4, umur bibit sudah 4 bulan atau lebih, tinggi bibit termasuk tunas baru sudah 2 bulan atau lebih. Dan tinggi bibit termasuk tunas baru minimal 50 cm.
Kriteria selanjutnya adalah batang daun berwarna hijau sehat, tidak cacat dan tidak mengandung penyakit dan induk sudah berbuah minimal 3 kali. Dan jika Anda ingin melakukan pembibitan dengan metode stek adalah dengan menggunakan induk yang bagus yang minimal sudah berbuah 4 kali. Memiliki diameter yang besar yaitu sekitar 8 cm dengan tinggi minimal 80 cm.
Cara Membuat Bibit Buah Naga dari Biji
Selain menggunakan metode batang dan stek, pembibitan buah naga juga bisa dari biji. Caranya pun sangat mudah, karena Anda bisa membuat bibit dari biji buah naga. Berikut ini langkah-langkahnya.
- Siapkan satu buah naga yang berkualitas, Anda dapat membelinya di toko buah atau di pasar.
- Selanjutnya, gunakan sendok untuk mengambil buah naga bagian dalam.
- Hancurkan buah yang sudah Anda ambil tadi, taruh dan ratakan di atas piring agar cepat kering.
- Berikutnya, lakukan proses pengeringan di piring dan jangan menggunakan kertas karena dapat lengket.
- Nantinya, akan terlihat biji buah naga yang terlihat mengkilap.
- Setelah kering, Anda akan mudah memisahkan biji dari buahnya, karena buah akan melekat di piring.
- Berikutnya, siapkan kotak kue atau kardus, berikan alas kertas koran atau kapas, lalu basahi dan sebar biji buah naga pada alas tersebut. Dan tunggu hingga mulai proses germinasi.
- Setelah beberapa hari, maka biji buah naga tersebut akan mulai tumbuh kecambah.
- Namun elongosi hipokotil, katiledon masih tertutup.
- Selanjutnya, siapkan media tanam dengan campuran tanah lembut dan kompos dengan perbandingan 1:1. Lalu, sebar biji yang sudah mulai tumbuh secara merata dan tutup dengan tanah halus.
- Setelah ditanam pada kotak plastik selama beberapa hari, maka daun mulai tumbuh dan mulai tampak duri kecil. Jangan lupa untuk menyirami bibit dengan tepat.
- Selanjutnya, mulai tumbuh dan nampak duri-duri kecil dan mulai tumbuh akar berwarna putih.
- Akhirnya kaktus muda pun mulai tumbuh dengan cepat, tunggu beberapa waktu hingga ukuran bibit agak besar.
- Terakhir, silakan pindahkan bibit pada lahan yang sudah Anda siapkan.
Demikian tadi cara membuat bibit buah naga dari batang, stek dan dari biji. Silakan pilih salah satu metode terbaik yang Anda inginkan untuk melakukan budidaya buah naga.